KEKURANGAN LAHAN TANAM BUKAN KENDALA BAGI SATGAS YONIF RAIDER 712/WT - Santiago News.Com -->

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Sunday, May 7, 2017

KEKURANGAN LAHAN TANAM BUKAN KENDALA BAGI SATGAS YONIF RAIDER 712/WT

Raider “Siap Melayani dengan Hati”, Keterbatasan lahan dan air diperbatasan memang menjadi momok bagi masyarakat untuk bercocok tanam apalagi dihadapkan dengan situasi dan kondisi cuaca di Atambua yang cukup ekstrim. Hal tersebut tidak menciutkan semangat anggota Satgas Yonif Raider 712/Wt untuk bercocok tanam, dengan dibekali pengetahuan yang telah dipelajari selama pratugas di homebase Danpos Laktutus Serka Frenly Mesi memerintahkan anggotanya untuk membuat hidroponik sebagai solusi dari permasalahan yang dihadapi selama ini.

Danpos Laktutus menegaskan kepada media Wiratama, pembuatan hidroponik ini merupakan aplikasi dari ilmu yang kami pelajari selama pratugas di homebase yang bertujuan untuk mengatasi permasalahan dan keluhan warga mengenai sulitnya untuk bercocok tanam di daerah sini, maka kami buat hidroponik ini dan selanjutnya kami akan sosialisasikan kepada warga sekitar agar para warga bisa meniru, membuat dan mengembangkan metode tanam secara Hidroponik ini.


Hidroponik adalah budidaya menanam dengan memanfaatkan air tanpa menggunakan tanah dengan menekankan pada pemenuhan kebutuhan nutrisi bagi tanaman. Kebutuhan air pada hidroponik lebih sedikit daripada kebutuhan air pada budidaya dengan tanah. Hidroponik menggunakan air yang lebih efisien, jadi cocok diterapkan pada daerah yang memiliki pasokan air yang terbatas.



No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages