SATGAS YONIF RAIDER 712/WT AJAK WARGA PERBAIKI JALANAN RUSAK - Santiago News.Com -->

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Monday, May 1, 2017

SATGAS YONIF RAIDER 712/WT AJAK WARGA PERBAIKI JALANAN RUSAK

Pergeseran tanah secara alami terjadi di Desa Desa Henes Dusun Geleba Kec. Atambua Barat Kab. Belu Nusa tenggara Timur membuat jalan-jalan sepanjang 60 meter mengalami kerusakan dan cukup mengganggu bagi pengguna jalan.
Raider “Siap Melayani dengan Hati” Rabu (26/4/17), bersama warga sekitar anggota pos Lakmars dipimpin langsung Danpos Lakmars Serka C. M. Bawoel melaksanakan pembenahan jalan – jalan rusak, yang dimungkinkan terjadi akibat gerusan air hujan yang terus menerus mengguyur dalam beberapa hari ini.
Danpos Lakmars mengatakan, karya bakti tersebut merupakan upaya kami dan masyarakat yang secara kemampuan memang terbatas, tidak ada perbaikan infrastruktur yang cenderung menambah material bangunan, tetapi hanya membenahi dasar jalan agar dapat digunakan oleh pengguna jalan.
Kepala Desa Henes Bapak Apolinus Martinus menyampaikan banyak terimakasih kepada anggota Satgas Yonif Raider 712/Wt khususnya pos Lakmars atas bantuannya dalam rangka memperbaiki jalan dan mampu mengajak masyarakat untuk bersama-sama bergotong royong.


No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages