Dandim 1309/Manado Optimis Bakal Bangkitkan Prestasi Sepak Bola - Santiago News.Com -->

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Monday, July 10, 2017

Dandim 1309/Manado Optimis Bakal Bangkitkan Prestasi Sepak Bola

MANADO,  Komando Distrik Militer (Kodim) 1309 Manado berkolaborasi dengan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) kota Manado melaksanakan Dandim 1309 Cup,Sabtu (8/7/2017) di lapangan sepak bola stadion Klabat,Manado Komandan Kodim (Dandim)1309 Manado Letkol Arm Johanes Toar Pioh dalam sambutannya mengatakan bahwa pelaksanaan Dandim Cup 2017 ini merupakan implementasi nyata komitmen dan kerjasama Kodim 1309 dengan pihak Pemerintah Kota Manado melalui PSSI yang didukung penuh oleh KONI kota Manado dalam upaya memajukan persepak bolaan dan mencari bibit-bibit baru cabang olahraga sepak bola dimana kegiatan ini dilaksanakan atas dasar keinginan bersama Kodim 1309 Manado bersama seluruh stakeholder di kota Manado. ujar Toar sambil menegaskan agenda tahunan ini akan terus dilaksanakan.

Usai membuka dengan resmi kejuaraan ini, kepada Barometersulut.com Dandim 1309 Manado Letkol Arm Johanes Toar Pioh mengatakan kegiatan ini merupakan keterpanggilan jajaran Kodim 1309 Manado untuk kebangkitan dan peningkatan prestasi olahraga sepak bola di Kota Manado,sebab kata Toar kemajuan dan peningkatan mutu serta prestasi olahraga tidak lepas dari esensi keberadaan Kodim 1309 Manado sebagai salah satu stakeholder di kota ini juga menjelaskan,sesuai dengan komando kewilayahan untuk terus mengimplementasikan upaya komunikasi sosial kreatif dalam berbagai bidang salah satunya bidang olahraga sehingga pelaksanaan kejuaraan sepak bola ini tidak merupakan salah satu wujud nyata upaya Kodim 1309 Manado untuk selalu berada dekat, bermanunggal serta berbuat bagi masyarakat dan pemerintah daerah setempat dan menegaskan siapa pun pimpinan Kodim 1309 Manado kegiatan Dandim Cup ini akan terus dilaksanakan setiap tahun serta sangat mengapresiasi komitmen ketua KONI dan PSSI Manado yang selama ini terus bekerjasama bagi kemajuan olah raga di kota ini.

Pertandingan Dandim 1309 Cup memperebutkan piala Suratin dan liga nasional itu untuk kategori U-15 , U-17 , dan U-23 diikuti sebanyak 6 tim yaitu Ps Manguni, PS Persma 1960, Ps Bank sulut, Ps Mandiri FC, Ps Bina taruna, Ps Manado, dimana pertandingan ini dibuka oleh Dandim 1309 Manado Letkol ARM Johanes Toar Pioh selaku Ketua umum Panitia Dandim 1309 Cup ditandai dengan tendangan pertama. dan pada kesempatan itu juga Dandim 1309 Manado bersama Ketua KONI kota Manado, Waas Ops Kasdam XIII Merdeka, Waka Bekangdam XIII Merdeka, Wadan Pomdam XIII Merdeka dan Danramil 1309-04 Pineleng serta mewakili Kapolresta Manado Iptu Hamzah menyerahkan alat prasarana latihan berupa bola dan rompi kepada tim sepak bola yang akan bertanding yang juga kegiatan ini turut dihadiri oleh Waas Ops Kasdam XIII Merdeka Letkol Inf Donald, Waka Bekangdam XIII Merdeka Letkol CBA Nikson, Wadan Pomdam XIII Merdeka Letkol CPM Daniel Prakoso, Ketua Koni Manado Hengky Kawalo, Danramil 1309-01 Tuminting Kapten Inf Frans Dahua, Danramil 1309-04 Pineleng Mayor Inf Daeng Pasaka, KapenRem 131 Santiago Mayor Inf Fathan Ali, Mewakili Kapolresta Mdo Iptu Hamzah, Danunit Kodim 1309 Manado Lettu Czi Sardi Mamonto, Ketua Persit KCK Kodim 1309 Manado Ny Yashinta Toar Pioh, Sekretaris Asprov PSSI Sulut Archie Kalonio, Ketua Panitia Christian Yokung, Bendahara Panitia Benigno Polii dan Para anggota panitia Dandim 1309 Cup, anggota militer Kodim 1309 Manado dan jajaran serta undangan dimana eksebisi Dandim Cup 2017 ini diawali dengan babak pengisian antara Ps Bank Sulut BS Manguni.


No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages